SEKOMED: Seputar Kota Medan

Jelang UAN Pasar Buku Ramai dikunjungi Pelajar

Label:
MEDAN _ (SEKOMED) Pasar Buku di area Lapangan Merdeka Medan sekarang ini sedang ramai dikunjungi oleh anak-anak sekolah SD, SMP, dan SMA, khususnya yang sudah kelas 3 di masing-masing tingkatan.

Hal itu dikarenakan sebentar lagi mereka akan menghadapi ujian akhir nasional (UAN). Salah seorang pedagang buku di lokasi itu bernama Manik mengatakan, buku-buku pendidikan seperti buku panduan UAN, sifatnya musiman. Artinya, buku-buku tersebut ada pada waktu tertentu. “ Kalau buku UAN, biasanya ada bulan-bulan sekarang inilah,” jelas ibu 3 orang anak ini.

“Disini harga buku UAN gak semahal di toko-toko buku kayak gramedia. Padahal dari penerbit yang sama,” ujar seorang siswa kelas 3 SMA bernama Soraya. “Saya juga nyari novel bang, disini juga murah,” tambah gadis yang biasa dipanggil Aya ini.

Bu Manik mengatakan, selain buku-buku UAN, banyak juga pelajar yang mencari novel yang sedang popular saat ini. “Sekarang ini novel yang laris itu seperti novel trilogi Laskar Pelangi,” jelasnya. Ia mengungkapkan dalam satu harinya, ia dapat menjual lebih dari 50 buah novel.

Kios buku bu Manik, begitu sapaannya, terlihat berbeda dari kios-kios lain. Kios bukunya terdapat kelompok-kelompok buku sesuai harganya masing-masing. “Saya dapat ide untuk mengkelompokan buku-buku ini, agar pembeli lebih gampang memilih buku yang diinginkan. Juga supaya saya gak capek menjelaskan harganya kepada pembeli,” jelas wanita berkaca mata itu. Bu Manik mengatakan ia menyewa kios di pasar buah dengan ongkos sewa sebesar Rp 3 juta per 3 tahun

Selain itu, bu Manik juga memberikan discount sebesar 20 % untuk jenis buku komputer dan ia memberikan hadiah buku komik sebesar Rp. 50.000 bagi setiap pembelian buku komputer sebesar Rp. 100.000.

Bu Manik mengaku baru 3 tahun menjadi pedagang buku. Dengan berprofesi sebagai pedagang buku, keuntungan yang dihasilkan dapat mencapai Rp15 juta per bulan. Bu Manik mulai berjualan pukul 10.30 WIB sampai pukul 06.00 WIB setiap hari Senin – Sabtu. Sementara pada hari Minggu ia gunakan waktu luang untuk beribadah di Gereja dan berkumpul bersama anggota keluarga. (gias)
0 komentar:

Posting Komentar

Rubrik

Followers